Pages

Gembala Yang Dungu

Dua orang pemuda sedang menggembalakan sapi mereka. Sambil menunggui sapi-sapi mereka merumput, keduanya pun berbincang-bincang di bawah pohon.

Pemuda 1 : Hm, kalau dilihat dari depan, sapi kita tidak ada bedanya yah?
Pemuda 2 : Betul juga. Jangan-jangan nanti bisa tertukar.
Pemuda 1 : Aku ada ide. Bagaimana kalau kau potong saja sebelah telinga sapimu? Jadi kita bisa bedakan.
Pemuda 2 : Ide bagus.

Akhirnya mereka memotong sebelah telinga sapi milik Pemuda 2.

Pemuda 1: Wah... akhirnya... sapi kita tidak akan pernah tertukar.
Pemuda 2: Benar. Tapi..... kalau dari belakang kok tetap sama yah?
Pemuda 1: Benar juga. Jadi bagaimana?
Pemuda 2: Begini, karena sapiku sudah dipotong telinganya, bagaimana kalau sekarang sapimu yang dipotong ekornya?
Pemuda 1: Setuju !!

Dan mereka pun memotong ekor sapi milik Pemuda 1.

Pemuda 1: Nah, akhirnya sapi kita benar-benar tidak akan pernah tertukar.
Pemuda 2: Iya. Eh, bagaimana kalau sekarang kita tes dulu. Tuh, ada anak SD lewat. Kalau anak SD saja bisa membedakan, apalagi orang dewasa kan?
Pemuda 1: Benar juga. Ayo kita panggil anak itu.

Pemuda 1: Nak, bisa tidak kau membedakan kedua sapi itu?
Anak SD : Jelas saja bisa. Yang satu warnanya putih, yang satu warnanya coklat.

0 comments:

:)) for ;)) for ;;) for :D for ;) for :p for :(( for :) for :( for :X for =(( for :-o for :-/ for :-* for :| for 8-} for :)] for ~x( for :-t for b-( for :-L for x( for =)) for :) for :$ for ;) for :( for :D for :p for :k for :@ for :# for :x for :o for :imalu for :itakut for :ipeace for :ibingung for :d for

Post a Comment